Selasa, 29 Maret 2022

Tabir Surya - YUK! Belajar Bareng Aku

WELCOME BACK, PRETTY! 

Yuk, kita bahas tentang step terakhir di basic skincare, Tabir Surya. Tabir Surya adalah Produk skincare yang berfungsi untuk melindungi kulit dari bahaya paparan sinar matahari. Untuk wajah, idealnya gunakan tabir surya khusus untuk kulit wajah. 

Perlu diketahui bahwa kulit wajah cenderung lebih tipis dan lebih sensitif dibandingkan kulit bagian tubuh lainnya. Kondisi ini menyebabkan kulit wajah lebih rentan mengalami gangguan akibat efek buruk sinar matahari, seperti kemerahan, iritasi dan muncul bercak atau flek hitam

Tidak hanya itu, produk tabir surya juga dapat membantu mengurangi risiko terjadinya kanker kulit dan mencegah kulit keriput serta penuaan dini kulit. Bahan aktif dalam tabir surya bekerja dengan cara menyerap sinar ultraviolet (UV) dari matahari, sehingga paparan radiasi sinar tersebut tidak mencapai lapisan kulit yang lebih dalam.

Tabir surya wajah dibuat secara khusus dengan tekstur yang lebih ringan dibandingkan tabir surya untuk badan. Selain itu, tabir surya untuk wajah juga umumnya tidak mengandung minyak atau alkohol, sehingga cenderung tidak menyumbat pori-pori wajah yang berisiko menimbulkan jerawat atau iritasi pada kulit wajah.

Cara Menggunakan Tabir Surya untuk Wajah yang Benar

Seperti halnya tabir surya untuk badan, tabir surya untuk wajah juga tersedia dalam bentuk krim, losion, gel, dan semprotan (spray). Untuk menggunakan tabir surya pada wajah dengan benar, coba ikuti beberapa langkah berikut ini:

  • Untuk tabir surya dalam bentuk losion atau cairan, kocok wadah terlebih dahulu sebelum digunakan agar kandungan di dalamnya tercampur dengan sempurna
  • Untuk tabir surya berbentuk spray, semprotkan dahulu ke tangan, kemudian usapkan secara merata ke kulit wajah. Hindari menyemprotkan tabir surya secara langsung ke kulit wajah
  • Aplikasikan tabir surya pada wajah setidaknya 30 menit sebelum beraktivitas di luar ruangan, agar bahan aktif dalam tabir surya dapat terserap secara maksimal dan lebih efektif dalam melindungi kulit wajah
  • Gunakan tabir surya untuk wajah pada telinga dan leher, karena area ini juga terpapar sinar matahari
  • Aplikasikan juga tabir surya pada bibir menggunakan tabir surya dalam bentuk lip balm

Tabir surya tidak dapat melindungi kulit wajah sepanjang hari. Oleh karena itu, disarankan untuk menggunakannya kembali setiap 1–2 jam sekali. Tabir surya juga sebaiknya digunakan setelah kulit mengeluarkan keringat berlebih, mengeringkan wajah dengan handuk, atau selesai berenang.

Hal yang Perlu Diperhatikan dalam Penggunaan Tabir Surya untuk Wajah

Selain cara menggunakannya, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan seputar penggunaan tabir surya untuk wajah. Agar tabir surya pada wajah dapat melindungi kulit wajah dengan lebih efektif, lakukanlah beberapa tips berikut ini:

1. Pilihlah tabir surya yang sesuai jenis kulit wajah

Jika memiliki kulit wajah yang cenderung kering, gunakan tabir surya dalam bentuk krim dengan kandungan pelembab. Hindari tabir surya semprot karena biasanya tabir surya jenis ini mengandung alkohol yang bisa membuat kulit semakin kering.

Untuk jenis kulit yang berminyak dan rawan jerawat, pilihlah tabir surya dalam bentuk gel yang lebih cepat menyerap ke dalam kulit. Hindari tabir surya dalam bentuk krim atau berbahan dasar minyak karena dapat menyumbat pori-pori dan membuat kulit wajah semakin berminyak.

Untuk kulit wajah sensitif, gunakan produk tabir surya yang tidak mengandung alkohol dan pewangi.

2. Pilih tabir surya dengan label “broad-spectrum

Label “broad spectrum” menunjukkan bahwa tabir surya tersebut dapat melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB. Sinar UVA dan UVB merupakan radiasi ultraviolet dari sinar matahari yang dapat merusak kulit.

Sinar UVA dapat mempercepat penuaan kulit, serta menyebabkan keriput dan flek hitam. Sementara, sinar UVB bisa menyebabkan kulit terbakar.

3. Perhatikan nilai SPF-nya

SPF (sun protection factor) adalah ukuran yang menentukan berapa lama tabir surya dapat melindungi kulit dari UVB. Nilai SPF perlu disesuaikan dengan kondisi dan warna kulit, tapi yang paling umum digunakan di Indonesia adalah SPF 30 atau lebih.

Apa pun bentuk tabir surya untuk wajah yang Anda gunakan, pastikan cara penggunaannya sudah sesuai dengan petunjuk pemakaian yang tertera pada label kemasan.

4. Pilih kosmetik yang mengandung tabir surya

Jika ingin mengenakan make up atau kosmetik, pilihlah yang sudah mengandung tabir surya. Beberapa produk kosmetik, seperti foundation, ada yang sudah ditambahkan kandungan tabir surya, sehingga dapat memberikan efek perlindungan dari sinar matahari saat digunakan.

Walaupun produk kosmetik yang kamu pakai sudah mengandung tabir surya, kalian juga tetap harus menggunakan tabir surya secara terpisah ya!


REKOMENDASI 

Product : Acnes UV Tint
Price     : 40.000





Product : Biore UV Aqua Rich

Price     : 53.000 - 58.000 / 50gr








Product : Azarine Hydrasoothe Sunscreen Gel

Price     : 65.000 / 50ml








SOURCE

Tidak ada komentar:

Posting Komentar