Kamis, 31 Maret 2022

Eye Cream - YUK! Belajar Bareng Aku

HI PRETTY!

Siapa nih yang punya dark circle tapi hobi bergadang nugas ataupun nonton! Makin hitam dong ya, kalau engga dibereskan masalahnya, Ahaha. Nah, aku mau kasih tau nih tentang cream untuk area mata. 

YUPS! Eye Cream. 

Eye cream atau krim mata adalah krim perawatan wajah yang bermanfaat untuk melembapkan kulit di sekitar mata. Penggunaan eye cream sangat diperlukan karena kulit sekitar mata lebih tipis dan lembut.


Jika kurang terawat, tekstur kulit yang tadinya halus dan lembap akan mengering. Akibatnya, lambat laun kulit area mata akan keriput, timbul kantung mata, dan mata panda.

Nah, di saat inilah manfaat eye cream diperlukan untuk mengembalikan kelembaban kulit area mata.Terlebih, kandungan eye cream juga dapat mencegah dan menyamarkan tanda penuaan. Jadi, sudah jelas bahwa eye cream sangat penting ditambahkan dalam step skincare Anda.

TIPS MEMILIH EYE CREAM

1. Memilih eye cream dengan kandungan antiaging 

seiring bertambahnya usia, produksi kolagen pada kulit menurun. Hal ini dapat diperparah akibat sering terpapar sinar UV. Maka dari itu, Anda perlu eye cream yang dapat mengencangkan kulit dan mengurangi garis halus dan keriput. 

Beberapa kandungan antiaging yang lazim dalam eye cream adalah sebagai berikut.

  • Peptides (human oligopeptide-1, human oligopeptide-13, human oligopeptide-14, human oligopeptide-4, acetylhexapeptide-3, palmitoylpentapeptide-4, acetylhexapeptide-8)
  • Collagen
  • Allantoin
  • Retinol
  • Centella asiatica
  • Soybean oil
  • Beta glucan

2. Memilih eye cream dengan kandungan pelembap 

Kandungan pelembap dalam eye cream penting karena kulit area mata cenderung lebih tipis dan lebih kering. Beberapa kandungan pelembap yang perlu Anda cermati pada cream mata yang bagus adalah:

  • Proteoglycans
  • Glycosphingolipids
  • Hyaluronic acid
  • Ceramides
  • Shea butter
  • Amino acid
  • Lipids (polyquatarium-51, 61)
  • Glycerin
  • BG, DPG, dan PCA-Na

3. memilih eye cream dengan kandungan pencerah

Beberapa eye cream mengeklaim dapat mengatasi dark circle, itulah mengapa ditemukan kandungan pencerah. Kandungan pencerah yang umum dalam eye cream, di antaranya:

  • Vitamin C
  • Tranexamic acid
  • Niacinamide

4. Cari tekstur dan kemasan praktis

Eye cream tersedia dalam tekstur yang thick atau ringan. Bila tidak nyaman dengan tekstur yang tebal, kamu juga bisa loh pilih eye gel ataupun lotion. Selain itu, beberapa eye cream juga hadir dengan aplikator tambahan. Aplikator ini berguna untuk memijat area mata saat Anda menggunakan eye cream. Selain itu, aplikator ini juga dapat meningkatkan efisiensi penggunaan eye cream itu sendiri.


REKOMENDASI 




Product : Game Changer tripetide Eye Concentrate                           Gel

Price     : 145.000







Product : Lacoco Intensive Treatment Eye serum

Price     : 180.000



Tidak ada komentar:

Posting Komentar