Selasa, 29 Maret 2022

Cleanser - YUK! Belajar Bareng Aku

WELLCOME, PRETTY!

Sekarang, aku mau bahas step pertama di BASIC SKINCARE, yups Cleansing. Nah, jadi cleansing merupakan tahap pertama untuk merawat kulit kita ya, agar terlihat bersih, cerah, dan sehat. Tapi, kalau salah pilih cleanser, wajah malah jadi kurang hidrasi, berjerawat, timbul noda hitam, dan masalah kulit lainnya. HIII, engga mau kann?

Manfaat Cleanser

1. Sebagai Pembersih wajah
sudah jelaskan fungsi utama cleanser, hihi. NAH, pilih cleanser yang aman untuk kulit wajah kita, sesuai type kulit ya. 

2. Memperbaiki dan Melembabkan Kulit
Pastikan untuk selalu cek kandungan dalam produk yang akan kita pakai, Salah satu kandungan terbaik cleanser yaitu Uncaria tomentosa Extract dan Glycolic Acid. Bahan tersebut bermanfaat untuk memperbaiki sel kulit wajah juga merangsang produksi kolagen dan elastin. 

3. Membantu Mencerahkan Wajah
Dengan kandungan Glycolic Acid, face cleanser akan membantu mencerahkan warna kulit juga menghiilangkan garis halus pada wajah.

4. Mengangkat Sel Kulit Mati
Salah satu bahan alami yakni Lotus Flower Extract, mampu mencegah kotoran kembali ke permukaan kulit.

Jenis-Jenis Cleanser

1. Cleansing Foam

Memiliki tekstur berbentuk busa saat diaplikasikan ke wajah dengan menggunakan sedikit air. Facial Foam dianggap ideal dalam mengatasi masalah minyak pada wajah. Dengan formula khusus, facial foam dapat mengangkat minyak, makeup, sisa sunscreen, dan debu. 




2. Cleansing Oil

Cleanser dengan sifat oil attracts oil merupakan pembersih wajah yang mampu menyerap minyak dan kotoran sekaligus menutrisi kulit.
Selain itu, cleansing oil ini bisa membersihkan makeup dan kotoran, sekaligus merawat kulit dengan melembabkan.



3. Cleansing Balm

Dengan tekstur yang padat, cleanser ini akan meleleh pada suhu tubuh dan menjadi minyak saat dioleskan pada kulit. Cleanser ini mudah beradapatasi dengan kulit sera tidak memberi efek kesat. Ada 3 jenis oil yang terkandung pada cleanser jenis ini, yakni mineral oil, ester oil, dan fat based oil. Kandungan Ester Oil menjadi pemberish ampuh untuk mengangkat kotoran juga sebum yang ada. Pastikan gunakan pelembab setelah menggunakan Cleansing Balm.

4. Micellar Water


Cleanser dengan 
water based yang mulai banyak digunakan kalangan remaja. Sangat cocok untuk kulit sensitive dan kering. Diformulasikan dengan molekul micellar yang mampu mengangkat kotoran pada wajah secara cepat.




5. Gel Cleanser
Dengan tekstur gel yang ringan, mampu memebersihkan wajah secara mendalam. Jenis cleanser ini cocok untuk jenis kulit berminyak atau kombinasi. Gel cleanser sangat dapat diandalkan untuk mengangkat masalah kulit berminyak dan bakteri penyebab jerawat. Dalam penggunaan jangka panjang, produk gel cleanser dapat membantu menyeimbangkan kadar minyak pada kulit. Gel cleanser sangat cocok digunakan setelah aktivitas penuh seharian.



6. Cream Cleanser

Produk pembersih wajah yang tidak menghasilkan busa dengan tekstur krim yang lembut. Jenis cleanser ini memiliki kandungan emulsi dan minyak alami yang membantu mengangkat kotoran pada wajah tanpa menghilangkan lapisan minyak alami kulit.

Sangat cocok untuk jenis kulit kering atau dehidrasi karena formulanya yang gentle dan hydrating. Selain itu, kandungan minyak pada cleanser ini mampu membersihkan wajah dari kotoran dan makeup secara maksimal.

Jangan lupa gunakan toner atau facial wipes setelah pengaplikasian cleanser untuk memastikan tidak ada residu tersisa.


SOURCE

Tidak ada komentar:

Posting Komentar